Ini Alasan Mengapa di Paduan Suara terdengar merdu ketika bernyanyi!

Ini Alasan Mengapa di Paduan Suara terdengar merdu ketika bernyanyi!



Pernahkah kalian menyaksikan penampilan tim paduan suara ketika beryanyi? terdengar sangat merdu bukan? dan tentu sangat harmonis, gimana sih prosesnya? yuk simak ulasan berikut ini.

1. Anggota Paduan Suara Memiliki kepekaan nada yang tinggi.

    Sebelum bergabung pada tim paduan suara, biasa nya terdapat tes kepekaan nada dengan cara menirukan suara tuts piano yang dibunyikan dengan notasi acak. jika kita bisa menirukan suara tersebut maka kita dianggap mempunyai kepekaan nada yang tinggi sehingga  kemungkinan ketika bernyanyi tidak akan fals.

2. Terbagi menjadi 4-8 Jenis suara

    Dipaduan suara terdapat pembagian suara, ada 4-8 tergantung pada lagu yang ada pada partitur. Jenis suara pada paduan suara antara lain Sopran  (suara tinggi wanita ) , Alto (Suara rendah wanita) , Tenor (Suara tinggi pria) , dan Bass ( Suara rendah pria ). Dan biasanya terbagi lagi menjadi delapan dengan tingkatan sopran 1 dan 2, Alto 1 dan 2 , Tenor 1 dan 2 , Bass 1 dan Bass 2. kebayang kan bagaimana perbedaan suara dilantunkan secra bersaman

3.  Rutin Latihan dan Pemanasan

    Meskipun kebanyakan anggota paduan suara sudah memiliki basic suara yang bagus, namun tetap saja harus memerlukan latihan yang intensive, biasa nya dilakukan satu minggu empat kali, selain itu setiap sebelum latihan juga diwajibkan untuk melkaukan pemanasan pernafasan dan vocal.

4. Belajar lagu dengan teknik mempelajari notasi 

    Dalam belajar lagu dipaduan suara , tidak bisa hanya mendengarkan saja lalu menirukan, tetapi harus memepelajari notasi nya terlebih dahulu , lalu dinyanyikan dengan melodi setelah itu baru bisa menggunakan lirik.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar